Friday, 14 September 2012

Roccat Arvo Complete Review



Hello guys! Gaming gear yang akan direview kali ini adalah Keyboard Gaming Roccat Arvo! Kali ini review dibuat oleh seorang teman saya yang memang sudah ahli dalam mereview hardware. Leonard Putra! So, here we go. Roccat Arvo Review.

===================================================================

Unboxing
Arvo Packaging

Back of the Box

Unboxing
Accessory Included

Roccat Arvo adalah salah satu dari keluarga Roccat SDMS (Smart Desktop Management System) yang menurut Roccat, SDMS bertujuan untuk meningkatkan efisiensi ruang di desktop kita sehingga menghasilkan performa gaming yang optimal dan ergonomis.






Bisa kita lihat disini bahwa keyboard gaming yang satu ini memang terlihat berbeda dari keyboard gaming lainnya, satu perbedaan yang paling mencolok yaitu hilangnya tombol dedicated untuk arrow keys, jejeran tombol insert, delete, dsb. pun ikut hilang.
Tapi tidak usah khawatir karena Roccat telah menyediakan solusi jitu yaitu Dual Assignment Numpad.

Dengan menekan tombol Mode yang terdapat pada bagian kanan atas keyboard, seketika numpad yang tersedia berubah fungsi menjadi arrow keys dan tombol tombol yang hilang tadi. Bagusnya lagi, beberapa tombolnya memiliki backlight, alias bisa nyala, sehingga kita bisa dengan mudah mengetahui mode mana yang aktif, bahkan dalam kondisi gelap sekalipun. Keyboard compact ini jelas tidak memakan tempat banyak, sekitar 20-30% space di dekstop kita bisa di hemat, sangat cocok untuk yang punya ruang desktop terbatas (anak kos contohnya :P)

Accessory

Di dalam packaging Roccat Arvo, terdapat aksesoris sebagai berikut:



Dari kiri ke kanan:
-> Roccat Arvo CD Driver, manual dalam bentuk PDF dan Roccat Stuff (wallpaper, trailer video, dll.)
-> Roccat Arvo Quick Installation Guide, buku manual yang cukup sederhana (ga terlalu penting buat dibaca :P)
-> Roccat Case: Inari, cerita gitu dari Roccat, bisa dilihat di sini. Menariknya, di belakang buku ini terdapat semacam "Credit Card" berisi serial number Roccat Gaming ID.

Tidak terlihat adanya aksesoris lain yang bisa menunjang gaming experience kita selain buku buku manual dan cd driver tersebut. Aksesoris yang cukup standar (kalo ga mau dibilang pelit :P) menurut saya untuk ukuran keyboard gaming sekelas Roccat.

Build Quality & Appearance

Kesan pertama saat melihat dan memegang keyboard ini yaitu kokoh dan berat!
Kualitas material yang digunakan sangat baik, Roccat Arvo mengusung material plastik yang kokoh beserta metal plate yang membuatnya stabil saat diletakkan di meja.

Tulisan Roccat yang di emboss ke body keyboard dapat terlihat jelas di kanan atas keyboard.



Pada gambar ini juga dapat terlihat bahwa jenis printing pada keycap keyboard ini menggunakan metode pad printing. Yang mana merupakan metode printing keycap yang paling umum dan low cost. Tidak jadi masalah, selama ini saya memakai keyboard dengan keycap seperti ini dan tetap tahan lama.

Berikut tombol arrow yang memiliki LED backlight saat mode gaming diaktifkan.

Backlight berwarna biru yang cukup soft dan nyaman di mata. Pada tombol 1 dan 3 juga terdapat macro keys tambahan (yang akan dibahas nanti).
Backlight pada keadaan mode numpad standar, tidak terlalu kelihatan arrow keys nya.
Backlight pada keadaan gaming dengan kondisi minim cahaya, tombol arrow dapat terlihat jelas dan membuat keyboard ini "garang" meskipun tidak fully backlighted.
Tombol Mode di pojok kanan atas keyboard juga memiliki LED backlight, hanya nyala saat mode numpad diaktifkan.


Tombol caps lock juga memiliki LED yang berwarna sama dengan arrow keys, hanya saja sedikit lebih terang.

Jadi ada total 5 LED backlighted keys di keyboard ini, memang terdengar sedikit dibandingkan keyboard gaming lainnya, tapi tetap it's better than never.

Fitur unggulan lainnya di keyboard ini adalah 3 Thumbster keys + 2 Macro keys tambahan.
Apa itu Thumbster Keys? Thumbster Keys adalah 3 deretan tombol macro yang terdapat di bagian bawah tombol spasi seperti yang kita dapat lihat pada gambar berikut:



Tombol ini sangat berguna dimana kita dapat menjalankan macro yang telah kita set sebelumnya, tanpa meninggalkan tombol WASD sedikitpun. Jempol kita jelas jadi lebih "berguna" dibanding cuma dipakai menekan spasi saja. Gampang ga sengaja kepencet ga tuh? Bagusnya, nggak, karena tombol ini lebih clicky dan lebih "berat" untuk ditekan dibandingkan tombol lainnya .
Lalu dimana letak 2 macro keys tambahannya? Kalau kamu baca dari atas tadi, pasti tau letaknya, yaitu pada numpad nomor 1 dan 3.

Bagian depan keyboard telah kita ulas semuanya  Sekarang mari kita lihat bagian belakangnya. 



 Pada bagian belakang keyboard, terlihat jelas rubber feet yang cukup besar, dijamin keyboard tidak akan slip saat di letakan di meja kita.




Derajat kemiringan keyboard juga bisa kita naikkan dengan me-lock keyboard feet pada posisi yang sesuai. Suatu fitur yang sangat standar dan sering dijumpai di keyboard manapun.

Kemiringan Normal

Kemiringan Dinaikan


Roccat Arvo dilengkapi dengan kabel USB sepanjang 197 cm dan berdiameter 3mm. Kabel memiliki kualitas yang cukup baik dan terlihat sturdy. Ujung kabel belum gold plated, tetapi sangat kokoh dan memiliki bentuk yang ergonomis untuk di copot/pasang.


===================================================================
Sekian review keyboard kali ini. Thank banget buat Leo untuk complete review Roccat Arvonya. :D See you next time!

Original Link


No comments:

Post a Comment